AKHIRUS SANAH 2020/2021

AKHIRUS SANAH MIN 3 JAKARTA ANGKATAN 36 TAHUN PELAJARAN 2020/2021

Merajut Kebersamaan di Saat Perpisahan

Acara perpisahan murid MIN 3 Jakarta timur yang digelar hari ini, Rabu 16 Juni 2021 berada dalam kondisi masa pandemi covid-19 tahun kedua, sehingga semua yang hadir masih tetap menjalankan Protokol Kesehatan (Prokes) sesuai anjuran pemerintah, yakni para panitia membuat acara perpisahan hari ini dibagi dua sesi. Sesi pertama untuk murid kelas 6A dan 6C dilaksanakan mulai pukul 08.00 s.d 11. 00 WIB dan sesi kedua untuk kelas 6B dan 6D dimulai pukul 13.00 s.d 16.00 WIB.

Terasa Beda tapi Tetap Bermakna dan Penuh Hikmah Meskipun acara Perpisahan murid MIN 3 Jakarta timur tahun ini dilaksanakan saat pandemi, panitia sangat pandai mengemas acaranya dengan penuh khidmat, terukur, sangat menarik dan penuh kekeluargaan sehingga para hadirin pun ikut menikmati acaranya dengan penuh kebahagiaan.


Dalam tertib acara perpisahan yang disajikan tahun ini ada sedikit perbedaan dari tahun – tahun sebelumnya yakni adanya acara pelepasan dan penyerahan kembali atribut seragam murid (topi dan dasi) Madrasah Ibtidaiyah dari Kepala MIN 3 Jaktim (sebagai penerima amanah pendidikan) kepada perwakilan orang tua murid (sebagai pihak pemberi amanah pendidikan) dan acara pemutaran film singkat tentang kenangan indah/nostalgia proses pembelajaran MIN 3 bersama teman dan gurunya di kelas 6.

UNTUK MENDOWNLOAD VIDEO INI SILAHKAN KLIK TAUTAN BERIKUT

https://drive.google.com/file/d/14djXJeymybX4n1gmHxNn_BtH7arjXStB/view?usp=drivesdk

Dalam beberapa sambutan yang disampaikan oleh Ketua Panitia, Kepala MIN 3 Jaktim, Pengawas MI/RA Kec. Pasar Rebo dan Perwakilan murid bahwa perpisahan murid kelas 6 adalah awal kesuksesan menuju jenjang pendidikan yang lebih tinggi, selamat jalan murid kelas 6 semoga kelak dalam perjalanan pendidikannya selalu mendapat kemudahan dari Allah dan mencapai kesukesan dunia akhirat.

Terima kasih Mamah-mamah of Power dari Kelas 6 tahun ini
Semoga segala sumbangsihnya untuk Guru dan MIN 3 Jaktim tanpa pamrih apapun, sehingga amalnya tiada sia-sia di sisi Allah SWT.

Secercah pengamatan dan Harapan

Satu Komentar pada “AKHIRUS SANAH 2020/2021”

  1. Keren banget vidionyaaaaa…. Sukses anak2 semua…,terbaik

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *